Tuesday, January 09, 2007

Telur Tebu/Telubuk

Foto repro : Majalah Selera November 1982

Karena baca Multiply Cie Ine yang ini, jadi pengen cerita juga soal Telur Tebu atau yang biasa disebut orang Telubuk, Kembang Tebu atau Trubus (yang nama Majalah itu dong ya?) Ini menurut artikel pengantar resep Telubuk Saos Keju yang dimuat di Majalah Selera edisi November 1982. Buseeet dah jebot banget, gue aja masih umur 5 tahun tuh. Majalah ini terbundel bersama resep-resep dari Femina, warisan Oma gue.
Dari waktu SMA, gue udah sering bacain bundelan resep ini, termasuk si artikel resep Telur Tebu yang berjudul "Gara-Gara Telubuk" Waktu itu dalam hati yang terpikir, apaan ya ini?



Eh, ndelalah waktu merantau di Jakarta dapet pacar yang tinggal di lingkungan Betawi, dan berkenalan lah aku dengan sayur satu ini. Ga inget persisnya kapan pertama makan, tapi yang jelas hanya satu jenis masakan mertuaku yang pakai telur tebu ini, yaitu Ketupat Sayur. Resepnya aku ga nanyain, secara ga terlalu interest masak (hihihi males), maybe someday harus ditanya juga. So kali ini aku tampilin aja foto-foto dari majalah Selera itu, untuk kasih tau penampakannya si telur tebu ini.

No comments: